PENDIDIKAN - REMAJA - KELUARGA: Lebih Praktis dengan Buku Digital

18/02/2023

Lebih Praktis dengan Buku Digital

 

LEBIH PRAKTIS DENGAN BUKU DIGITAL

Oleh: Nanang M. Safa

 


Tema                          : Menulis Buku Cerita Digital

Judul                          : Lebih Praktis dengan Buku Cerita Digital

Pertemuan ke           : 16

Gelombang ke          : 28

Nara Sumber             : Nur Dwi Yanti, S.Pd

Moderator                  : Dail Ma’ruf, M.Pd

 

Zaman sekarang disebut sebagai era digital. Semuanya serba digital tak terkecuali dunia perbukuan. Dunia perbukuan yang dulu didominasi oleh buku cetak (dengan kertas) sekarang bergeser ke buku digital. Buku digital adalah salah satu jenis buku atau bacaan yang hadir dalam bentuk softcopy atau elektronik yang kemudian bisa dibaca menggunakan perangkat digital, baik itu smartphone maupun komputer dan laptop (https://www.duniadosen.com/buku-digital/). Buku digital disebut juga E-book.

Jika dibandingkan dengan buku cetak (kertas), buku digital tentu memiliki kelebihan yakni lebih praktis. Dengan sebuah smartphone, Personal Computer (PC) atau laptop sudah cukup untuk menyimpan ratusan bahkan ribuan buku digital. Ini merupakan kelebihan pertama buku digital yakni hemat ruang. Buku digital mudah dibawa kemana pun dan dibaca kapan pun.

Buku digital juga ramah lingkungan. Cetak buku dengan media kertas tentu membutuhkan bahan alam (pohon/kayu) dan operasi dari pabrik kertas tentu juga menimbulkan pencemaran lingkungan.

Buku digital juga lebih ekonomis. Hanya dengan satu file buku dalam bentuk pdf, Anda sudah bisa memublikasikan dan menjual buku digital Anda di toko buku digital.

Namun biar bagaimanapun, sebagai produk teknologi terkini buku digital juga memiliki kekurangan yakni ketika Anda salah membacanya secara terus-menerus bisa jadi kesehatan mata Anda akan terganggu akibat radiasi smartphone atau komputer Anda. Selain itu, buku digital juga rawan pembajakan. Mudahnya akses buku digital melalui internet sangat memudahkan copy paste konten di buku digital Anda. Juga sangat memungkinkan penyebarluasan buku digital Anda secara ilegal alias pembajakan. Tentu ini sangat merugikan penulis buku maupun penerbit.

Kekurangan lain dari buku digital adalah khusus bagi orang-orang yang mencintai buku dalam bentuk fisik (buku cetak konvensional). Kepuasan batin dan kebanggaan dengan adanya koleksi buku fisik konvensional di rak buku atau di dalam almari tentu tidak bisa digantikan dengan kehadiran buku digital.

Selain itu syarat mutlak untuk bisa mengakses dan membaca buku digital adalah perangkat smartphone atau komputer, jaringan listrik, serta jaringan internet. Maka bisa saja ketiga hal ini menjadi kendala paling utama dari keberadaan buku digital untuk orang-orang tertentu.

Buku digital bisa berbentuk Electronic Publication (EPUB), MobiPocket (MOBI), Palm Databse File (PDB), Portable Document Format (PDF), Kindle Fire Format (KF8), dan yang lainnya. Kehadiran buku digital bisa menjadi salah satu alternatif media belajar, dan bagi pembuat konten bisa dijadikan media untuk berbagi informasi dengan mudah, menarik, dan interaktif.

Banyak sekali aplikasi dan platform penyedia buku digital gratis berbasis web. Berikut 7 situs web yang Menyediakan Jutaan E-book Gratis dan Legal: http://www.gutenberg.org/, https://openlibrary.org/, http://www.oapen.org/home, http://www.acehbooks.org/, https://archive.org/details/texts, http://literature.org/, dan http://www.feedbooks.com/publicdomain (https://perpustakaan.unm.ac.id/7-situsweb-yang-menyediakan-jutaan-e-book-gratis-dan-legal&catid=8&Itemid=138).   

Anda bisa juga mendownload melalui playstore beberapa aplikasi berikut: Wattpad,  50000 Free e-Books & Audio Books, Scribd, Google play book, Gramedia Digital, IDN times, Toko buku, Webtoon, Kindle, iPusnas, iJakarta, Storial.co, Kobo, Aldiko, dan Nook (https://www.pinhome.id/blog/aplikasi-baca-buku/).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan komentar ya...